Persepsi Pengguna terhadap Keamanan pada Sistem E-Payment
DOI:
https://doi.org/10.71260/jpal.v1i2.46Keywords:
E-Payment, Keamanan, E-Commerce, Sistem E-paymentAbstract
Keamanan merupakan salah satu aspek utama dalam penggunaan sistem e-payment, mengingat tingginya tingkat transaksi digital di era modern. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengalaman, persepsi, dan tindakan pengguna dalam menghadapi isu keamanan pada aplikasi e-payment. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan wawancara mendalam terhadap dua orang pengguna aktif e-payment untuk memperoleh pemahaman yang mendalam mengenai topik ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengguna umumnya mengapresiasi fitur keamanan seperti One-Time Password (OTP), autentikasi biometrik, dan notifikasi transaksi. Namun, terdapat kekhawatiran terkait potensi penipuan seperti phishing dan kebocoran data pribadi. Selain itu, pengguna merasa bahwa edukasi dari penyedia layanan mengenai langkah-langkah pencegahan risiko keamanan masih perlu ditingkatkan. Responden juga mengungkapkan bahwa mereka mengambil langkah proaktif seperti mengganti PIN secara berkala dan melaporkan aktivitas mencurigakan kepada pihak penyedia. Penelitian ini memberikan wawasan tentang pentingnya penguatan fitur keamanan oleh penyedia layanan e-payment serta perlunya peningkatan edukasi bagi pengguna untuk membangun kepercayaan dan keamanan dalam transaksi digital. Rekomendasi yang diajukan mencakup pengembangan teknologi keamanan yang lebih adaptif dan program sosialisasi yang lebih komprehensif untuk pengguna.
References
Abdussamad, H. Z., & Sik, M. S. (2021). Metode penelitian kualitatif. CV. Syakir Media Press.
Alzoubi, H., Alshurideh, M., Kurdi, B. A., Alhyasat, K., & Ghazal, T. (2022). The effect of e-payment and online shopping on sales growth: Evidence from banking industry. International Journal of Data and Network Science, 6(4), 1369-1380.
Atmaja, Y. S., & Paulus, D. H. (2022). Partisipasi Bank Indonesia Dalam Pengaturan Digitalisasi Sistem Pembayaran Indonesia. Masalah-Masalah Hukum, 51(3), 271-286.
Azis, H., & Fattah, F. (2019). Analisis Layanan Keamanan Sistem Kartu Transaksi Elektronik Menggunakan Metode Penetration Testing. ILKOM Jurnal Ilmiah, 11(2), 167-174.
Bodhi, S., & Tan, D. (2022). Keamanan Data Pribadi Dalam Sistem Pembayaran E-Wallet Terhadap Ancaman Penipuan Dan Pengelabuan (Cybercrime). UNES Law Review, 4 (3), 297–308.
EKA ULANSARI, L. P. (2021). Pengaruh Persepsi Manfaat, Persepsi Kemudahan, Persepsi Kepercayaan, dan Norma Subjektif terhadap Minat Menggunakan Sistem Informasi Pembayaran Elektronik (E-Payment) (Doctoral dissertation, Universitas Pendidikan Ganesha).
Kilay, A. L., Simamora, B. H., & Putra, D. P. (2022). The influence of e-payment and e-commerce services on supply chain performance: Implications of open innovation and solutions for the digitalization of micro, small, and medium enterprises (MSMEs) in Indonesia. Journal of Open Innovation: Technology, Market, and Complexity, 8(3), 119.
Nasr, M. H., Farrag, M. H., & Nasr, M. (2020). E-payment systems risks, opportunities, and challenges for improved results in e-business. International Journal of Intelligent Computing and Information Sciences, 20(1), 16-27.
Oktavianty, O., & Agit, A. (2023). Penerapan Penggunaan E-Payment Sebagai Upaya Peningkatan Adaptabilitas UMKM Terhadap Transformasi Digital. DEDIKASI PKM, 4 (2), 232.
Rabiah, A. S., Fahlevi, M., Juhandi, N., & Winarto, P. (2020). Haruskah E-Payment Trust Diterapkan E-Commerce Sebagai Faktor Kepuasan Konsumen? (Doctoral dissertation, Udayana University).
Reza, Y. (2019). Analisis faktor-faktor sukses sistem e-payment. Jurnal Riset Sains Manajemen, 3(1), 31-48.
Sahir, S. H. (2021). Metodologi penelitian. Penerbit KBM Indonesia.
Silalahi, P. R., Daulay, A. S., Siregar, T. S., & Ridwan, A. (2022). Analisis Keamanan Transaksi E-Commerce Dalam Mencegah Penipuan Online. Profit: Jurnal Manajemen, Bisnis dan Akuntansi, 1(4), 224-235.
Soesanto, E., Utami, A. S., Chantica, J. A., Nabila, R. A., & Ricki, T. S. (2023). Keamanan Data Pribadi Dalam Sistem Pembayaran Via OVO Terhadap Ancaman dan Pengelabuan (Cybercrime). IJM: Indonesian Journal of Multidisciplinary, 1(2).
Subari, S. M. T. (2017). Kebijakan Sistem Pembayaran di Indonesia. Pusat Pendidikan Dan Studi Kebanksentralan (PPSK) Bank Indonesia.
Winarsih, N. (2022). Analisis Manfaat E-Payment Dari Perspektif Ekonomi Islam. development, 133, 162-186.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Dinda Ratunovira Hasna, Moh. Karim

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.